Kegiatan selama Pandemik 2020

Well, hai teman-teman, bagaimana kabarnya? semoga dalam keadaan sehat dan baik-baik ya. Disaat pandemik seperti ini uda banyak keadaan yang membuat kita jenuh, gak tau harus apa, harus melakukan apa. Apa sudah sampai di fase itu? Semangat ya teman-teman, coba lihat kembali ke dalam dirimu, sudah banyak yang kamu lalui. Di ingat-ingat lagi, kamu hebat sudah sampai titik ini.
Coba deh lihat dari sudut pandang lain, lihat apa yang kamu bisa terus lakukan. Sekarang teknologi sudah sangat membantu kita, ikuti kelas-kelas webinar, mencoba bikin masakan, bikin konten,
cobain skill baru, dan masih banyak lagi. Ngomong-ngomong hal baru, baru2 ini saya lagi mengerjakan projek Aksi 30 hari Ramadan bersama Ijo Project, sebuah platform yang di inisiasi oleh 3 manusia dengan latar background yang berbeda. Satunya bekerja di instansi saham, satunya lagi di instansi keuangan syariah, satunya di pendidikan. Ijo project sendiri bergerak di sektor lingkungan. Kami bertiga memang serandom itu, niat awalnya mau bikin manusia lain aware sama lingkungan sama bumi tempat tinggal kita semua. Akhirnya kami bertiga bikin konten dengan konsep "inspired by action" kami memberikan konten terkait lingkungan tapi lebih real kita lakukan bareng2.

Nah, uda berjalan hari ke 12 bulan Ramadan, kami terus melakukan kampanye lingkungan di tiap harinya, banyak yang bertanya, ada juga yang mempraktekkan. Ternyata vibe nya lumayan. Kami juga sama sama belajar, dari apa yang kita praktekkan. Contohnya, kampanye mengenai regrow dari daun bawang, beberapa teman langsung mempraktekannya. Ada lagi #Aksi100PersenTerpilah, memilah sampah plastik, kertas, dan residu, meminimalisasi sampah selama pandemik. Ingat teman-teman, sekecil apapun manfaatnya.

Tetap bertahan di masa-masa pandemik, besok kita buat lebih baik lagi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Chevening Youth Forum Jakarta

Mengenal Lebih Dekat Perbankan Syari'ah

Apa aja yang harus dilakukan saat mengikuti event?